Apa itu Credit Default Swap dan bagaimana Mekanismenya?

Apa itu Credit Default Swap dan bagaimana Mekanismenya?

Credit Default Swap pada waktu itu digunakan oleh investment bank sebagai jaminan atau asuransi investasi yang ditawarkan kepada investor. Dalam pelaksanaan credit default swap ada 4 pelaku yaitu investor yang berperan sebagai pemberi modal, perusahaan sebagai penerima modal atau dalam kasus ini adalah investment bank, kemudian ada perusahaan asuransi dan juga pemeringkat investasi.

Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya bahwa credit default swap digunakan sebagai sarana asuransi bagi pemberi dana untuk melindungi investasinya. Nah bagaimana mekanismenya? Pertama kita akan memulai dari investor dan investment bank. Jadi investment bank yang berperan sebagai sarana investasi memberikan penawaran investasi yang berupa bond, share saham dan lain-lain. Contoh penawaran yang diberikan investment bank adalah return sebesar 10% untuk setiap tahunnya tetapi peringkat investasinya hanya double b (BB), atau dapat dikatakan bukan sebuah investasi yang aman dan memiliki kemungkinan untuk default atau dengan kata lain gagal bayar.

Apa itu Credit Default Swap dan bagaimana Mekanismenya?

Sedangkan investor menginginkan investasi yang sangat aman. Nah dari sanalah muncul sebuah ide Credit Default Swap, jadi perusahaan asuransi akan menawarkan sebuah asuransi untuk investasi yang dilakukan oleh investor dan sebagai gantinya investor harus membayar premi asuransi. Asuransi yang ditawarkan perusahaan asuransi adalah jika perusahaan investasi gagal membayar maka perusahaan asuransi akan mengganti uang pokok dari investor dan juga bunga yang seharusnya diterima oleh investor yaitu sejumlah 10% tadi.

Apa itu Credit Default Swap dan bagaimana Mekanismenya?

Untuk lebih jelasnya saya akan memberikan contoh perhitungan. Jadi investment bank menawarkan sebuah investasi melalui CDO dengan return sebesar 10% dan peringkat investasinya adalah double b (BB). Investor ingin berinvestasi di CDO tersebut sebesar 100 milliar tetapi dia hanya ingin berinvestasi di perusahaan yang memiliki peringkat investasi double a (AA). Jadi investment bank ataupun investor akan mencari perusahaan asuransi dengan peringkat AA untuk menjamin investasinya.

Semisal perusahaan asuransi AIG diberi peringkat oleh Moody’s sebagai lembaga pemeringkat dengan peringkat AA. AIG mau menjamin investasi senilai 100 milliar dari investor X dengan premi sebesar 1% dari bunga yang diterima oleh investor. Untuk sistem pembayaran premi ditentukan berdasarkan resiko dari investasi dan juga seberapa besar perusahaan investasi tersebut terjadi bangkrut. Tetapi untuk memudahkan, saya mencontohkan bahwa investor harus membayar sebesar 1% dari bunga yang di terima. Jadi setiap investor menerima bunga dari CDO sebesar 10% investor akan membayarkan bunga tersebut kepada perusahaan asuransi sebesar 1%. Sehingga pendapatan yang diterima oleh investor adalah 9%.

Apa itu Credit Default Swap dan bagaimana Mekanismenya?

Dan perusahaan asuransi akan menyediakan dana sebesar 110 milliar sebagai jaminan jika perusahaan investasi tersebut terjadi gagal bayar atau bangkrut. Nah permasalahan yang terjadi pada waktu krisis rumah amerika pada tahun 2008 adalah perusahaan asuransi menjamin terlalu banyak perusahaan investasi atau CDO. Jadi sebagai contoh pada waktu itu perusahaan asuransi tidak hanya menjamin dari investor X yang senilai 100 milliar tersebut dia juga menjamin dari investor W Y Z dan seterusnya.

Jika ditotal perusahaan asuransi harus menjamin investasi dengan nilai 100 trilliun lebih contohnya. Dan perusahaan asuransi terus menerima premi dari semua asuransi tersebut padahal perusahaan asuransi hanya punya dana sebesar 1 trilliun. Pihak asuransi berpikir aman-aman saja dikarenakan mereka berpikir mengansuransi perumahan dimana pada saat itu pasar rumah sangat menjanjikan dan susah untuk rugi sehingga jika tidak ada yang default atau gagal bayar maka perusahaan asuransi akan aman-aman saja dan terus menerima bunga atau premi dari investor.

Apa itu Credit Default Swap dan bagaimana Mekanismenya?

Nah ketika krisis rumah terjadi dan banyak pemilik rumah yang gagal bayar sehingga mempengaruhi pendapatan dari investment bank sebagai perusahaan investasi CDO maka banyak CDO yang gagal bayar dan ketika itu terjadi perusahaan asuransi tidak memiliki uang untuk mengcover asuransi tersebut, itulah awal dari kejatuhan perusahaan asuransi saat krisis pasar rumah pada tahun 2008 di amerika serikat.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *